Jumat, 01 Mei 2015

Gelar Family Gathering, Virus Sekaligus Deklarasi Hari Jadi Pertama


Gelar Family Gathering, Virus Sekaligus Deklarasi Hari Jadi Pertama

       
Tumpah ruah nih di acara family gathering VIRUS
Tumpah ruah nih di acara family gathering VIRUS
JAWA BARAT, ME. Vixion Ruji Squad (Virus) DKI Jakarta dan Jawa Barat sukses menggelar acara family gathering, sekaligus mendeklarasi hari jadi pertama di Villa Anne Gunung Mas, Puncak, Bogor (31/1-1/2), bradsis. Terbilang sukses karena acara ini juga dipadati oleh tamu undangan yang hadir dari club atau komunitas lainnya.
 
Dalam memperingati hari jadi Virus pertama, club yang berdiri sejak 31 Maret 2014 ini udah beranggotakan kurang lebih 300 orang, antusias sangat besar ditunjukan oleh setiap membernya yang berdomisili di Jakarta dan Jawa Barat, bradsis.
 
Family gathering ini juga gak lepas dari dukungan lady bikers Virus yang senantiasa mengikuti ke mana brader-brader dari Virus berlabuh. Sebanyak 160 tamu undangan dari club atau komunitas lain tercatat hadir memadati lokasi acara, di antaranya Virus Bogor, RKc, VMC, BVJ, JVJ, CVJ, YVJJ, DEVIC, VJAD, dan tamu keluarga baru, yaitu Ruji Syndrome (RUJI)
 
"Acara family gathering Virus DKI dan JABAR, memperingati setahun sudah berkumpulnya Vixion jari-jari (VIJAR) di Jawa Barat. Apalagi peranan lady bikers yang setia menemani sang kekasihnya dalam acara ini. Belum lagi, tamu undangan yang hadir, Virus sangat berterima kasih atas dukungannya," ujar Imam Marru selaku Ketua Umum VIRUS.
 
Meskipun semaleman diguyur hujan, tapi Virus dan tamu undangan tetap ngotot buat gas ke tempat tujuan. Sesampainya di sana, mereka semua disuguhkan dengan berbagai macam hiburan, seperti musik dangdut yang senantiasa bikin jempol ingin bergoyang.
 
"Di acara ini, kita juga ada kegiatan jalan santai pagi hari di kebun teh Gunung Mas. Ada juga kegiatan lomba futsal dangdutan yang diikuti oleh masing-masing club/komunitas, dan hebohnya pembagian doorprize yang hadiahnya beraneka variasi untuk motor Vixion, dan Virus sangat berterima kasih atas dukungan yang udah diberikan. Mungkin, kalo tanpa mereka acara ini gak akan sukses," tutup Imam.
Text: Rendi (rendimotorexpertz@gmail.com),
Text editor: Donnyantoro,
Photo: Istimewa
Comments
1 Comments

1 komentar: